“Bismillah, Aku Bolos Hari Ini!”


Kata Sujiwo Tejo di Jawa Pos (8/5/11): “Jangan anggap enteng hal sepele”. Karena Kuliah bukanlah termasuk dalam golongan hal yang sepele, maka aku menganggap enteng berkuliah; Beberapa kali bolos, beberapa kali mengirim surat izin dengan bermacam rupa alasan, dan beberapa kali yang lain pura-pura sakit.
“Mas... mas... kalau yang enteng saja jangan sampai disepelekan, apalagi yang tidak enteng?” Begitulah pekik hati kecilku mencoba memperingatkan.
Katanya sih, matahati itu lebih peka pada kebenaran dibanding sepasang mata yang telah memberitahuku indahnya pelangi dan warna langit. Maka dari itu aku tidak langsung menyalahkan. Mengunyah terlebih dahulu apa yang barusan ia katakan. Mungkin ada benarnya juga. Tapi... hari ini aku tetap mau bolos. “Bolos bukanlah hal yang enteng. Jadi, bolehlah aku menyepelekannya.” Pesan Sujiwo itu masih kuingat, akan aku amalkan. Mungkin lain waktu aku mengikuti apa kata hatiku itu, ketika Ranah 3 Warna sudah selesai aku baca.
***
Gara-gara sibuk kuliah, novel “Ranah 3 Warna” belum selesai kubaca. Mungkin itulah satu jawaban dari ribuan jawaban yang kupunya jika ada yang bertanya kenapa aku ‘menjauh’ dari kegiatan kuliah. 
Kuliah adalah sebuah kesibukan yang tidak enteng. Butuh tenaga dan pikiran super ekstra jika hendak bergelut dengan ‘dunia’ ini. Coba kau bayangkan; para mahasiswa dari berbagai kadar keilmuan, dosen yang gelarnya sudah sambung menyambung, matakuliah yang melangit, tumpukan buku-buku referensi (meski hanya jadi pengaharum ruangan), dan berbagai makalah dengan memakai metode “menurut analis saya”. Belum lagi tentang rapat-diskusi-debatnya para mahasiswa yang berapi-api menggunakan berbagai argumen. Memang butuh waktu panjang untuk membahas kegiatan perkuliahan. Oleh karena itu, aku tidak pernah menganggap kuliah adalah kegiatan yang main-main, enteng.
“Karena kuliah bukan termasuk hal yang enteng, maka saya anggap sepele,” ungkapku pelan. Kalimat ringkas Sujiwo Teju mengalun merdu dibenakku.
Tadi, sambil merokok Uno Mild aku bertanya-tanya, menduga-duga, dan mencoba menjawabnya sendiri pertanyaan yang muncul tanpa kuduga dalam pikiranku; kenapa anggota DPR suka molor waktu rapat? Nonton video porno? Suka mengatakan komisi8@yahoo.com? dan jalan-jalanKalau bahasa kerennya: Study Tour. Kalau pelisiran itu bahasa yang sejujurnya.
Dari sekian banyak pertanyaan itu, jawaban yang aku dapatkan hanya satu: karena beliau dulu terlalu sibuk kuliah, menjadi mahasiswa yang aktif, tidak pernah bolos.
Pasti Anda pernah melihat mahasiswa yang molor di kelas saat dosen mengajar. Yang nonton video porno ada juga (bahkan ada juga yang jadi bintangnya). Study Tour itu memang sudah menjadi agenda wajib mahasiswa. Dan tentang komisi8@yahoo.com itu perlu ditanyakan secara khusus pada mahasiswa yang sering menulis status lebay di facebook.
Tapi tidak. Hari ini aku bolos kuliah bukan karena takut menjadi anggota DPR yang tidak baik seperti mereka itu. Aku tidak kuliah karena hanya ingin bolos kuliah. Itu saja.
Selasa, 10 Mei 2011

Tidak ada komentar:

Posting Komentar